Mengenal NetBeans, Untuk Java dan C++

 

Mengenal  NetBeans, Untuk Java dan C++

Bagi anda yang menekuni dunia programmer pasti sudah tidak asing dengan software yang satu ini. Apa itu Netbeans? Netbeans merupakan salah satu software yang sering digunakan dalam dunia programmer atau developer. Bukanlah sebagai teks editor biasa, Netbeans adalah suatu aplikasi IDE atau Integrated Development Environment yang berbasis bahasa Java dan berjalan diatas Swing. Maksudnya Swing disini adalah suatu teknologi yang memungkinkan pengembangan aplikasi desktop dan dapat berjalan di berbagai macam platform seperti Windows, Mac OS, Linux dan Solaris.

Sedangkan Integrated Development Environment suatu sistem pemrograman atau development dan diintegrasikan kedalam suatu perangkat lunak. Netbeans menyediakan beberapa tools seperti Graphic User Interface (GUI), kode editor atau text, suatu compiler serta debugger. Hal ini akan lebih memudahkan kinerja para programmer atau developer yang menggunakan Netbeans. Tidak hanya menunjang bahasa pemrograman Java saja, dengan menggunakan Netbeans anda juga dapat membuat atau mengembangkan program yang berbasis bahasa C, C++ atau bahkan dynamic language seperti PHP, JavaScript, Groovy, dan Ruby.

Netbeans merupakan suatu aplikasi kode terbuka (open source) yang cukup sukses dengan banyaknya pengguna serta komunitas yang terus bertambah di seluruh dunia serta saat ini sudah memiliki 100 mitra bisnis dan kemungkinan akan terus berkembang kedepannya. Sun Microsystems sebagai pihak sponsor utama dari Netbeans sudah mulai ada dan dikembangkan sejak tahun 2000 dan sampai saat ini terus melanjutkan kerjasamanya.

NetBeans terus menyediakan masyarakat dengan penuh kelimpahan mutlak fitur, baik bagi para pengembang Java serta bagi mereka yang bekerja pada bahasa lain, terutama JavaScript, PHP, dan C/C++. Untuk pertama kalinya, dan secara unik, Anda dapat langsung terlibat dalam proyek, pergi ke Apache NetBeans dan menyediakan permintaan ke codebase. Buat NetBeans apa yang diinginkan dan mengintegrasikan alat-alat dan teknologi yang dibutuhkan. Sekarang lebih baik dari sebelumnya, Anda dapat membuat perbedaan dan langsung berpartisipasi di masa depan kemajuan yang unik lingkungan pengembangan. (GriyaWebsite, 2021)

 Sejarah NetBeans

Sejarah dari Netbeans sendiri dimulai sejak tahun 1996 namun masih disebut Xelfi (merujuk pada kata Delphi) yang merupakan suatu proyek Java IDE dari sekelompok mahasiswa dari Charles University dari Prague. Lalu pada tahun 1997 Stanek Romawi membentuk suatu perusahaan dengan tujuan untuk mengkaji proyek tersebut lebih lanjut sehingga akhirnya muncul Neteans IDE versi komersial sampai pada akhirnya dibeli oleh Sun Microsystem pada tahun 1999 untuk kemudian dikembangkan lagi lebih lanjut dan bisa mendapatkan pencapaian sampai seperti saat ini.

Kemudian ada Netbeans IDE versi 6.0 yang hadir dengan membawa dukungan dalam hal mengembangkan modul IDE dan proses development yang berdasarkan pada platform NetBeans, Java Swing GUI builder, meningkatkan CVS dukungan, WebLogic 9 dan JBoss 4 serta penggunaan editor yang lebih baik dari sebelumnya. Netbeans versi ini sudah tersedia dalam repository resmi dari Linux. Jadi para pengguna Linus juga dapat menggunakannya.

Hingga saat ini Netbeans sudah mengalami beberapa kali pengembangan mulai dari penambahan instant messaging, dukungan untuk pengembangan aplikasi berbasis web dengan PHP 5.3, framework Symfony, Zend Framework dan lain – lain. Didukung juga dengan adanya navigasi kode lebih mudah dan refactoring dalam beberapa bahasa. Kedepan tentunya apikasi ini akan terus berkembang menjadi lebih baik.

 Fungsi NetBeans


        Suatu aplikasi Netbeans memiliki fungsi yang sangat penting dan wajib ada bagi setiap programmer, yakni sebagai media untuk menulis, melakukan compile, mencari error pada program yang berbasis bahasa Java, C/C++, dan bahkan dynamic languages seperti PHP, JavaScript, Groovy, serta Ruby. Dengan fungsinya yang multi language ini Netbeans juga bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan program yang berjalan dekstop, web, enterprise, serta mobile.

Untuk fitur – fitur yang ada pada Netbeans adalah meliputi Smart Code Completion yang dapat memberi saran kepada programmer nama variabel dari suatu type, parameter dari suatu method serta melengkapi keyword. Ada juga Bookmarking untuk memberi tanda pada baris kode yang suatu saat akan kita modifikasi. Lalu ada juga Go to Commands yang membantu kita untuk jump ke deklarasi variabel, source code atau file dalam project yang sama, selain itu masih banyak lagi fitur yang tersedia dari Netbeans.

 Fitur Unik

NetBeans adalah lingkungan pengembangan tujuan umum dengan fokus tertentu pada Jawa. Ini juga memiliki penyunting berkualitas tinggi dan fitur-fitur untuk bahasa-bahasa populer lainnya seperti JavaScript, PHP, dan C/C++.

Tapi apa yang membuat NetBeans unik? Pertama, ini mendukung Apache Maven. Bahkan, sebuah istilah kunci yang muncul berulang kali dalam konteks NetBeans adalah “Maven”. Pengguna NetBeans menghargai bahwa mereka tidak perlu menginstal plugin apapun untuk menggunakan Maven atau impor proyek apapun tapi hanya membuka mereka. Hanya pergi ke berkas / buka Projek dan NetBeans akan mengenali folder yang berisi berkas POM sebagai projek Maven dan kemudian gunakan berkas POM sebagai definisi Projek Netbean. Berikut ini, fitur kunci dari NetBeans adalah perbedaan waktu singkat antara memasangnya dan mulai membuat aplikasi bermakna di dalamnya.

Meskipun ekosistem plugin yang signifikan, tidak banyak yang diperlukan untuk dipasang atau dikonfigurasi. Semuanya tersedia “keluar dari kotak” segera setelah Anda memulainya. Unik lain dari fitur kotak adalah bahwa NetBeans secara otomatis memungkinkan Anda bekerja dengan mudah dan intuitif dengan berbagai luas sistem versioning populer tanpa plugin, termasuk Git, Mercurial, dan Subversion. Plus, pengguna dapat membuat, uji, debug, menyebarkan, dan profil aplikasi yang akan berjalan pada Raspberry Pi, ponsel, PDA, set – top boxes, dan sistem mobile lainnya.

Juga, inti dari NetBeans adalah penyunting NetBeans yang sadar bahasa. Ini menyediakan fitur standar editor yang kuat yang ditujukan pada kode cepat dan efektif, mendeteksi kesalahan ketika Anda mengetik dan membantu Anda dengan dokumentasi popups dan penyelesaian kode cerdas – semua dengan kecepatan dan kesederhanaan dari editor teks ringan favorit Anda. Tentu saja, Penyunting Java di NetBeans jauh lebih dari sebuah penyunting teks; garis penghinaan, pencocokan kata dan kurung, dan menyoroti kode sumber syntaktik dan semantik.

Perangkat NetBeans untuk platform Java EE dikembangkan dalam kerjasama dekat dengan Java, GlassFish, dan tim WebLogic untuk menyediakan palingightestation dan termudah dari spesifikasi Java. Akibatnya, menggunakan Netbean IDE adalah cara terbaik untuk cepat belajar dan menjadi produktif dalam pemrograman Java EE jika Anda baru ke SPESIFIKASI Java dan framework atau jika Anda berpengalaman dalam perlu untuk menjadi produktif dan fokus pada logika ranah Anda. (GriyaWebsite, 2021)

 Kelebihan dan Kekurangan NetBeans

Sebagai aplikasi khusus bagi pemrograman seperti Netbeans tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan dalam pengoperasian. Bagi anda yang baru akan mencoba menggunakan tentunya harus memahami hal ini dan menyiasatinya. Untuk kelebihan dan kekurangannya adalah seperti dibawah ini:

 Kelebihan Netbeans

§  Aplikasi Netbeans ini merupakan free (gratis) yang dapat didownload pada laman website resminya atau pihak ketiga yang bisa kita cari sendiri di internet. Termasuk open source juga.

§  Sun Microsystem yang merupakan pengembang Swing dapat membuat aplikasi Netbeans ini sangat kompatibel dengan Swing juga. Sehingga menjadi salah satu aplikasi development penghasil program yang dapat berjalan multi platform.

§  Netbeans juga termasuk aplikasi development yang multi bahasa, karena selain compatible dengan Java Netbeans juga dapat digunakan untuk membangun program dengan bahasa lain seperti C/C++, Ruby, dan PHP.

§  Netbeans juga cocok untuk pengembangan sistem dengan skala Enterprise. Serta pada paket tertentu juga menyertakan GlassFish V2 UR2 dan Apache Tomcat 6.0.16 yang tentunya menjadi nilai tambah bagi para developer.

 Kekurangan NetBeans

§  Sebuah keuntungan ketika Netbeans mensupport salah satu pengembangan Java GUI yakni Swing. Namun sayangnya diluar itu sebenarnya ada juga Java GUI yang dikembangkan oleh Eclipse yakni SWT dan JFace yang sudah cukup populer namun belum disupport oleh Netbeans

§  Source code untuk Java GUI sudah dipatenkan oleh Netbeans dalam suatu Generated Code, sehingga para programmer dan developer tidak dapat merubah atau memodifikasi isinya secara manual.

§  Dalam hal spesifikasi Netbeans juga tergolong cukup tinggi. Perlu ruang memory dan harddisk yang cukup agar dapat menggunakannya, selain itu penggunaan processornya juga harus diperhatikan agar dapat dijalankan secara optimal. (FIRMANSYAH, 2019)

 Paket-Paket Tambahan NetBeans IDE

1. NetBeans Mobility Pack

NetBeans Mobility Pack adalah alat untuk mengembangkan aplikasi yang berjalan pada perangkat bergerak (mobile), umumnya telepon seluler, tetapi juga mencakup PDA, dan lain-lain.NetBeans       Mobility       Packdapat       digunakan       untuk       menulis,       menguji, dan debugging aplikasi   untuk   perangkat   bergerak   yang    menggunakan   teknologi berplatform  Java  Micro  Edition  (platform  Java  ME).

Paket  ini   mengintegrasikan dukungan terhadapMobile Information Device Profile(MIDP) 2.0,Connected Limited Device   Configuration(CLDC)   1.1,   danConnected   Device   Configuration   (CDC). Emulator  dari  pihak  ketiga  dapat  diintegrasikan  dengan  mudah  untuk  lingkungan pengujian yang lebih kokoh.NetBeans Mobility Packsaat ini tersedia dalam dua klaster yang berbeda, yang satu memuat CDC dan yang lainnya CLDC

2. NetBeans Profiler

NetBeans   Profiler adalah   alat   untuk   mengoptimalkan   aplikasi   Java,   membantu menemukan kebocoran memori dan mengoptimalkan kecepatan. Profiler ini  berdasarkan  sebuah  proyek  riset Sun  Laboratories yang  dahulu  bernama Jfluid. 

 Riset   tersebut   mengungkap   teknik   tertentu   yang   dapat   digunakan   untuk menurunkan overhead proses profiling aplikasi   Java. Salah  satu  dari  teknik  tersebut adalah  instrumentas i  kode  byte  dinamis,  yang  berguna  untuk profiling aplikasi  Java yang  besar.  Dengan  menggunakan  instrumentasi  kode  byte  dinamis  dan  algoritma-algoritma tambahan, Netbeans Profilermampu  mendapatkan  informasi runtime aplikasi yang   terlalu   besar   atau   kompleks   bagiprofilerlain.   NetBeans   IDE   6.0   akan mendukung Profiling Point yang memungkinkan kita memprofilkan titik yang tepat dari eksekusi dan mengukur waktu eksekusi. 

3. NetBeans C/C++ Pack

NetBeans   C/C++   Pack menambahkan   dukungan   terhadap   pengembang   C/C++   ke NetBeans IDE 5.5. Paket ini  memperbolehkan pengembang  menggunakan  sekumpulan kompiler   dan   alat   sendiri   bersama   dengan   NetBeans   IDE   untuk   membangun aplikasi native untuk  MS  Windows,  Linux,  dan  Solaris.  Paket  ini  membuat  editor mengenali   bahasa   C/C++   dan   menyediakan project   template,   browser   kelas   yang dinamis, dukungan pembuatan file dan fungsionalitas debugger. Para pengembang juga dapat mengembangkan paket tersebut dengan fungsionalitas tambahan mereka sendiri.

4. NetBeans Enterprise Pack

NetBeans   Enterprise   Pack memperluas   dukungan   terhadap   pengembangan   aplikasi perusahaan dan web service di NetBeans IDE 5.5. Enterprise     Pack ini     mengembangkan     kemampuan     untuk     menulis,     menguji, dan debug aplikasi     dengan     arsitektur     berorientasi     layanan     (Service-Oriented Architecture)    menggunakan    XML,    BPEL,    dan    Java web    service.    Paket    ini menambahkan alat desain visual untuk pemodelan UML, skema XML, dan web service orchestration,  juga  dukungan  untukweb  service dengan  menggunakan identitas  yang aman.   Paket   ini   juga   menginstal   dan   mengkonfigurasi run time yang   diperlukan, termasuk  mesin  BPEL  dan  server  manajemen  identitas  yang  terintegrasi  dengan Sun Java System Application Server.

5. NetBeans Ruby Pack

Versi  NetBeans  6.0  mendatang  akanmengijinkan  pengembangan  IDE  menggunakan Ruby  dan  Jruby,  sebagaimana  Rails  untuk  dua  implementasi  Ruby  yang  lain.Preview NetBeans Ruby Packtersedia sejak rilisMilestone 7NetBeans 6.Ruby Pack memasukkan fungsionalitas editor seperti

  • ü  pengeditan dasar
  • ü  pewarnaan sintaks untuk Ruby
  • ü  pelengkapan kode
  • ü  occurence highlighting
  • ü  pop-up dokumentasi yang terintegrasi untuk pemanggilan Ruby API
  • ü  analisis  semantik  denganhighlightingparameter  dan  variabel  lokal  yang  tidak terpakai

6. NetBeans JavaScript Editor

NetBeans  JavaScript  Editor menyediakan  perluasan  dukungan  terhadap  JavaScript  dan CSS. Fitur-fiturnya antara lain:

a.Editor JavaScrip

ü  syntax highlighting

ü  pelengkapan kode untuk objek dan fungsinative

ü  semua fitur dalam editor NetBeans

ü  pembuatan kerangka kelas JavaScript secara otomatis

ü  pembuatan pemanggilan AJAX dari template

b. Ekstensi editor CSS

ü  pelengkapan kode untuk nama-namastyle

ü  navigasi cepat melalui panel navigator

ü  penampilan deklarasi aturan CSS diList View

ü  penampilan struktur file diTree View

ü  mengurutkan outline  view berdasarkan  nama,  tipe,  atau  urutan  deklarasi (List & Tree)

ü  pembuatan deklarasi aturan (hanyaTree)

ü  pemfaktoran kembali sebagian nama rule (hanyaTree)

Kesimpulan

NetBeans  adalah aplikasi Integrated  Development  Environment  (IDE) yang  bagus. Karena  didalamnya  terdapat  GUI  Builder  yang  sudah  built-in.  Dan  dikembangkan dalam  Java pula. Sehingga Kompatibel  untuk berbagai  platform, termasuk C++. Maka dari  itu  banyak programmer yang menggunakannya. (Suharti, 2022)

 Daftar Pustaka

FIRMANSYAH, F. A. (2019). Pengertian NetBeans Beserta Fungsi, Kelebihan dan Kekurangan NetBeans. Retrieved from https://www.nesabamedia.com/pengertian-netbeans/

GriyaWebsite. (2021). Mengenal Lebih Dalam Aplikasi Netbeans. Retrieved from https://www.griyawebsite.com/mengenal-lebih-dalam-aplikasi-neatbeans/

Suharti, N. T. (2022). Mengenal Software NetBeans. Retrieved from ilmuti.org: https://docplayer.info/143635985-Mengenal-software-netbeans-novi-tri-suharti-abstrak.html

 

 DOWNLOAD FILE Mengenal  NetBeans, Untuk Java dan C++

0 Komentar